Canangkan Sapta Karya, Sunaryanta Siap Laksanakan Visi Misinya

oleh -
oleh

Gunungkidul, ArahJatim.com – Serah terima jabatan Bupati Gunungkidul dari pejabat lama Badingah-Immawan Wahyudi kepada Sunaryanta-Heri Susanto dilaksanakan Senin (1/3/2021) di Ruang Rapat Paripurna DPRD Gunungkidul.

Acara yang digelar dalam Rapat Paripurna Istimewa DPRD Gunungkidul itu dihadiri pasangan Sunaryanta-Heri Susanto dan mantan Wakil Bupati, Immawan Wahyudi. Sementara mantan Bupati Badingah berhalangan hadir.

Selain itu, tampak hadir Ketua DPRD Kabupaten Gunungkidul Endah Subekti Kuntariningsih, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gunungkidul Suharno dan Derajat Ruswan Dono selaku Pelaksana Tugas harian Bupati.

arahjatim new community
arahjatim new community

Baca juga:

Penandatanganan berita acara serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati dilaksanakan usai rapat paripurna istimewa. Usai prosesi penandatanganan, Ketua DPRD kemudian menyerahkan memori jabatan Bupati.

Dalam pidato sambutan singkatnya Sunaryanta memaparkan tujuh poin visi dan misi yang ia canangkan. Visi dan misi yang menurutnya terkait dengan peningkatan taraf hidup masyarakat Gunungkidul.

Ketujuh poin visi-misi tersebut ia namakan “Sapta Karya”, yakni meningkatkan persatuan dan kesatuan, reformasi birokrasi dan tata kelola pemerintahan yang baik, membangun sumber daya manusia yang berkualitas, memanfaatkan sumber daya alam secara optimal demi kepentingan masyarakat yang lebih besar, penguatan ekonomi kerakyatan dan pariwisata serta investasi, pembangunan seni budaya dalam rangka mendukung pembangunan pariwisata, dan pembangunan kawasan yang terintegrasi.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Sunaryanta juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada unsur pimpinan dan anggota DPRD Gunungkidul yang telah berkenan melaksanakan agenda rapat paripurna istimewa. (tis)

No More Posts Available.

No more pages to load.