Bangun Optimisme dan Kritik Konstruktif pada Negara

oleh -
oleh
Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan pada acara puncak peringatan Hari Pers Nasional di Grand City Convention Hall, Surabaya,( 9/2). (Foto: setkab.go.id)

Kediri, ArahJatim.com – Presiden Joko Widodo menghadiri puncak peringatan Hari Pers Nasional di Grand City Convention Hall, Surabaya,( 9/2). Tema yang diangkat pada peringatan tahun ini adalah “Pers Menguatkan Ekonomi Kerakyatan Berbasis Digital”.

Dalam sambutannya Presiden Joko Widodo mengajak insan pers untuk terus membangun optimisme masyarakat dalam pemberitaan yang dibuatnya. Beliau juga mengajak insan pers memberikan kritik yang konstruktif bagi jalannya pemerintahan.

“Media sosial dan media arus utama harus terus mempertahankan misinya membangun optimisme dan mengungkap kebenaran. Fungsi kontrol sosial dan pemberi kritik konstruktif kepada negara harus tetap dipertahankan oleh institusi pers,” kata Jokowi.

arahjatim new community
arahjatim new community

Baca Juga :

Ditambahkan oleh Jokowi, negara menjamin kebebasan pers sepanjang dilakukan dalam koridor beretika dan sesuai undang-undang penyiaran. Beliau juga mengajak insan pers menyampaikan secara utuh manfaat dan capaian pembangunan.

“Jangan dengan kebebasan pers ini media menyebarkan ketakutan dan pesimisme. Karena itu media arus utama harus bisa menjadi penjernih informasi dan melakukan tugasnya memverifikasi informasi,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut Jokowi dianugerahi medali kemerdekaan pers oleh Dewan Pers. Penghargaan tersebut diberikan karena Jokowi dinilai sebagai pejabat tertinggi di negara ini yang dianggap tidak pernah mencederai kebebasan pers. (Kominfo)

No More Posts Available.

No more pages to load.