Mendoakan Calon Wakil Gubernur Puti, Inilah Permintaan Warga Gunung Kelud

oleh -
oleh
Cawagub Jatim Puti Guntur Soekarno didampingi Ketua DPC PDIP Kabupaten Kediri Sutrisno berdialog dengan warga lereng Gunung Kelud. (Foto: ArahJatim.com/das)

Kediri, ArahJatim.com –  Masyarakat di sekitar tempat wisata Gunung Kelud mendoakan pasangan Saifullah Yusuf (Gus Ipul) – Puti Guntur Soekarno menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2018-2023. Pasalnya, mereka menitipkan beberapa harapan.

Doa tersebut dipanjatkan warga Desa Sugihwaras, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri ketika menerima kunjungan Puti Guntur, Jumat (9/2/2018) malam. Bertempat di Homestay Wisma Kinanti pertemuan dikemas dalam ‘jagongan’.

“Warga Desa Sugihwaras beruntung ketika nanti ibu jadi Wakil Gubernur Jawa Timur. Harapannya, di Sugihwaras ini menjadi desa wisata dan bisa ikut memiliki. Kami di sini berjualan nanas, karena perkebunan di sini adalah nanas. Alhamdulillah dengan nanas sedikit demi sedikit perekonomian kami bisa meningkat, tetapi masih perlu pelatihan dan marketing penjualan,” kata Nanik, warga setempat.

arahjatim new community
arahjatim new community

Di wilayah Kecamatan Ngancar memang menjadi kawasan produksi buah nanas terbesar di Kabupaten Kediri. Masyarakat memanfaatkan melimpahnya buah nanas untuk dijual kepada wisatawan di tempat wisata Gunung Kelud.

Potensi buah nanas ini, menurut warga sangat mengandalkan keberadaan tempat wisata Gunung Kelud. Pascaerupsi, 13 Februari 2014 lalu, pemulihan infrastruktur Gunung Kelud masih belum optimal. Terutama adalah akses jalan menuju ke kawah.

“Keinginan wisatawan ke Gunung Kelud ini supaya jalur ke bawah diperbaiki. Sehingga bisa melihat ke kawah. Supaya bisa ramai kembali. Sampai sekarang, pengunjung belum bisa sampai ke kawah,” pinta Lestari, warga lainnya.

Menjawab harapan dari warga di kawasan wisata Gunung Kelud ini, Puti Guntur mengatakan, akan mendorong para anak-anak muda untuk sadar membangun desanya. Selain itu, dirinya bersama Gus Ipul juga memiliki janji kerja yaitu program Seribu Dewi (Seribu Desa Wisata).

“Kami akan memberikan kesempatan ke Desa Sugihwaras dalam waktu singkat untuk berjumpa dengan anak muda. Dalam rangka menyerap aspirasi tentang program Seribu Dewi. Terutama dalam pembangunan. Kemudian jalan ke kawasan wisata Gunung Kelud harus cepat dibuka, supaya wisatawan bisa datang,” kata Puti, cucu proklamator kemerdekaan RI Soekarno.

Secara terpisah Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Kediri, Sutrisno menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Kediri memang tengah membangun infrastruktur wisata Gunung Kelud setelah mengalami kerusakan akibat erupsi. Tetapi, dalam pemulihan akses jalan menuju ke kawah masih belum rampung.

Diakuinya, dahulu desa di sekitar obyek Wisata Gunung Kelud ini menjadi daerah minus. Tetapi, setelah pemerintah mengembangkan obyek wisata alam Gunung Kelud, perekonomian masyarakat terangkat dan menjadi daerah yang maju. (das).

No More Posts Available.

No more pages to load.