Kediri, ArahJatim.com – Terus bertambah Kasus Covid-19 di Kota Kediri membuat pemerintah berupaya Penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat hari ini selasa (2/2021) Puluhan Petugas gabungan dari Polres Kediri Kota, TNI, Brimob, dan Satpol PP Kota Kediri, gencarkan sosialisasi pembatasan kegiatan masyarakat untuk menekan penularan.
AKBP Eko Prasetyo Kapolres Kediri Kota mengatakan hari ini petugas melakukan sosialisasi dan edukasi pada masyarakat terkait penggunaan masker. Sebanyak 5 ribu masker, dibagikan petugas gabungan pada masyarakat yang tidak menggunakan masker.
“Kita melaksanakan sosialisasi edukasi kepada masyarakat tentang protokol kesehatan ya sasarannya selama PPKM ini kita khususnya untuk tempat-tempat keramaian pasar, cafe , tempat pembelanjaan,” ujarnya
lebih lanjut Kapolres menembahkan hasil evaluasi secara nasional untuk pelaksanaan PPKM belum maksimal maka dari itu kita turun lagi ke masyarakat memberikan edukasi dengan sasaran yaitu antara lain yang pusat-pusat keramaian.
“Kita edukasi supaya PPKM satu minggu kedepan ini lebih efektif guna menurunkan angka penyebaran covid – 19 maupun menurunkan angka covid – 19 yang ada di kota Kediri,” katanya
Petugas gabungan, pertama kali mendatangi Pasar Grosir Ngronggo, kemudian di Pasar Pahing, dan yang terakhir di Pasar Selowarih, selain itu petugas juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan sepanjang jalan dengan mobil watercanon.
AKBP Eko Prasetyo menghimbau pada masyarakat, agar tetap mematuhi protokol kesehatan yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, serta menjaga jarak, dan menjauhi kerumunan.(das)