Cagub Jatim, Khofifah Kunjungi Ponpes Al Ihsaniyyah Abul Faidl, Blitar

oleh -
oleh
Cagub Jatim Khofifah Indar Parawansa saat berkunjung ke Ponpes Al Ihsaniyyah Abul Faidl yang berada di Desa Bakalan, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar. (Foto: arahjatim.com/mua)

Blitar, ArahJatim.com – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut satu Khofifah Indar Parawansa mengunjungi Pondok Pesantren Al Insaniyyah Abul Faidl yang berada di Desa Bakalan, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar.

Tak pelak kehadiran pimpinan Muslimat NU tersebut mengundang perhatian warga yang hadir. Ratusan warga Muslimat NU yang hadir, langsung berebut salaman dengan Khofifah. Bahkan beberapa warga juga ingin memeluk dan juga berfoto selfie dengan Khofifah.

“Mumpung ada kesempatan buat bisa foto sama beliau (Khofifah Indar Parawansa). Jarang-jarang bisa foto. Yang minta banyak jadi agak berjubel,” kata Siti Aminah salah satu warga yang hendak berswafoto dengan Khofifah.

arahjatim new community
arahjatim new community

Dalam kunjungannya ke Blitar, Khofifah datang bersama rombongan serta didampingi oleh simpatisan dan pendukungnya. Ketika memberikan sambutannya, Khofifah meminta masyarakat untuk tidak lupa shalat dan sering bersyukur.

“Bulan Rajab itu bulan turunnya Wahyu tentang shalat. Jadi intinya bulan ini ulang tahunnya shalat. Jangan sampai bolong. Kalau yang wanita gak apa-apa karena ada pengecualian,” kata Khofifah.

Khofifah juga meminta dukungan kepada warga Muslimat NU Kabupaten Blitar, agar nanti dalam Pilgub Jatim dirinya bisa menang.

“Tolong sanak-saudara dikabari agar nanti dalam pemilihan gubernur-wakil gubernur Jatim untuk memilih saya,” tambah Khofifah.

Usai memberikan kata sambutan dan berswafofo dengan warga masyarakat, Khofifah kemudian beramah tamah dengan pengurus pondok pesantren Al Insaniyyah Abul Faidl. (mua)

No More Posts Available.

No more pages to load.