Teror Bom Lumajang : Diduga Terkait Hasil Pilkada

oleh -
oleh
Rumah Sareh (53) Warga Desa Karanganyar, Kecamatan Yosowilangun, Lumajang menjadi sasaran teror bom bondet dugaan terkait pilkada. (Foto: Arah Jatim.com/rokhmad)

Lumajang, ArahJatim.com – Aksi teror peledakan bom ikan (bondet) menimpa rumah Sareh (53) Warga Desa Karanganyar, Kecamatan Yosowilangun, Lumajang. Meski tak mengenai korban, namun kerusakan akibat ledakan itu cukup parah dibagian jendela dan ventilasi rumah, Selasa (03/07/2018).

Kejadian itu bermula saat korban tengah tidur, sekitar pukul tiga dini hari, tiba-tiba dikagetkan dengan bunyi ledakan dari teras rumahnya. Kaca jendela rusak dan pecah, dan tembok rumah korban membekas warna hitam.

Polisi yang datang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) sembari meminta keterangan sejumlah saksi termasuk korban.

arahjatim new community
arahjatim new community

“Benar ada ledakan di rumah pak Sareh, kita belum tahu penyebab sama pelakunya karena masih kita selidiki,” ungkap Iptu Suhari, Kapolsek Yosowilangun saat ditanya ArahJatim.com.

Sementara itu, korban menduga aksi teror ini ada kaitannya dengan hasil pilkada calon bupati dan wakil bupati lumajang.

“Disini saya kan kordesnya paslon satu, dan sebelumnya saya sempat didatangi timses lain yang meminta saya bergabung ke mereka, tapi saya gak mau,” ujar Sareh saat ditanya sejumlah awak media.

Meski tidak ada korban jiwa, namun korban dan keluarga mengaku trauma dengan aksi teror ini, dirinya berharap aparat kepolisian segera menangkap pelaku agar tak sampai terjadi korban jiwa. (rokhmad)

No More Posts Available.

No more pages to load.