Ramadhan Berkah, Kejaksaan Kota Bersama Jurnalis Bagi Bagi Takjil

oleh -
oleh

Kediri, Arah jatim.com – Jelang berbuka puasa, Kejaksaan Negeri Kota Kediri bersama awak media di Kediri melakukan bagi bagi takjil kepada penggunaan jalan di depan kantor Kejaksaan Kota Kediri di jalan Jaksa Agung Suprapto No.8, Mojoroto, Kec. Mojoroto, Kediri, kamis (22/4/2021)

Peduli dan berbagi di Bulan Ramadhan, Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Kediri bersama jurnalis melakukan bagi-bagi takjil untuk kebutuhan berbuka puasa, Kamis (22/4/2021) petang.

Kepala Kejari Kota Kediri, Sofyan Selle memimpin langsung kegiatan peduli dan berbagi di Bulan Ramadhan, sebanyak 150 paket makanan dan minuman yang dibagikan kepada pengguna jalan yang melintas.

arahjatim new community
arahjatim new community

“Kurang lebih ada 150 paket makanan dan minuman yang dibagikan,” kata Kajari Kota Kediri, Sofyan Selle.

Kepala Kejaksaan Kota Kediri Sofyan Selle mengungkapkan terima kasih kepada seluruh pegawai Kejaksaan Negeri Kota Kediri memberikan takjil berkah Ramadhan, dalam rangka kita memberikan manfaat bagi para pengendara lalu lintas dan musafir.

“Semoga pemberian kami dapat bermanfaat untuk berbuka puasa, apabila tidak sempat (pulang di rumah) bisa berbuka puasa dijalan, selagi itu bentuk daripada kepedulian kita sesama umat Muslim,” ujar Sofyan Selle.

“Semoga menjadi barokah untuk kita semua dan juga dalam rangka kepedulian kita sesama umat Muslim,” pungkasnya, sekaligus sinergitas antara Kejari Kota Kediri dengan jurnalis.

Pri abang becak biasa mangkal di depan kantor kejaksaan, warga lingkungan Kelurahan Mojoroto Kota Kediri, penerima takjil, merasa bersyukur atas pembagian takjil yang dilakukan Kejari Kota Kediri bersama jurnalis, “Berkah Ramadhan,” katanya.(das)

No More Posts Available.

No more pages to load.