Pelayanan Meningkat, Kantor Imigrasi Kediri Bisa Naik Kelas

oleh -
oleh
Peresmian kantor Imigrasi Kediri yang sudah direnovasi dengan penambahan fasilitas ruangan dan pelayanan oleh Kepala kantor wilayah Kemenkumham Jawa Timur. (Foto: ArahJatim.com/das)

Kediri, ArahJatim.com – Guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat kantor Imigrasi Kediri terus berbenah. Perbaikan sarana dan prasarana seperti ruang tunggu, ruang pelayanan lansia, ruang ibu menyusui, ruang defabel dan beberapa sarana lain terus dilengkapi.

“Diharapkan dengan kantor yang nyaman,  dan tersedia beberapa ruangan untuk pelayanan,  maka Kantor Imigrasi Kediri,  mampu menjadi Kantor Imigrasi Kelas 2,” kata kepala kantor wilayah Kemenkumham Jawa Timur Susi Susilwati.

Saat ini kantor imigrasi Kediri tergolong tipe kelas 3. Dengan pencapaian paspor dalam sehari 200 pemohon,  jumlah karyawan juga sudah terpenuhi,  dan jumlah wilayah pengawasan pada orang asing juga sudah terpenuhi sudah selayaknya menjadi kantor imigrasi kelas 2.

arahjatim new community
arahjatim new community

Kepala kantor Imigrasi Kelas 3 Kediri Rakha Sukma Purnama  menjelaskan, sampai dengan bulan mei kantor imigrasi Kediri telah menerbitkan sebanyak 17.647  paspor, dengan penolakan paspor sebanyak 323 sedangkan untuk penundaan ada 82 paspor.

Lebih lanjut Rakha berharap Kantor Imigrasi Kediri, bisa segera dinaikan kelasnya, karena persyaratan sudah terpenuhi semuanya.

“Kami mohon doanya dan dukungan semua pihak, supaya kantor imigrasi Kediri segera bisa naik menjadi kelas 2 ” pungkas Rakha. (das)

No More Posts Available.

No more pages to load.