Memperbaiki Kinerja ASN Di Daerah, PUPR Kabupaten Bangkalan Berharap Pemakaian ArcGIS Sesuai Harapan

oleh -
oleh

Bangkalan, Arahjatim.com – Perkembangan teknologi begitu cepat seiring berkembangnya zaman seperti saat ini. Hal ini mengharuskan instansi-instansi pemerintahan maupun swasta melakukan gebrakan dengan memanfaatkan teknologi yang ada. Seperti halnya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bangkalan berinovasi guna memperbaiki kinerja dan pelayanan bagi masyarakat Kabupaten Bangkalan.

Salah satu langkah yang diambil yaitu mengembangkan informasi geospasial. Salah satu teknologi geospasial yang berkembang pesat adalah ArcGIS.

Di Indonesia teknologi ArcGIS belum banyak yang menguasai karena terkesan sulit dan ribet.

arahjatim new community
arahjatim new community

Baca Juga :

Namun, hal itu coba dimentahkan oleh kepala Dinas PUPR dengan menyatakan bahwasanya pemerintah daerah dituntut menggunakan teknologi yang aplikatif. Hal tersebut dirasa dibutuhkan untuk menunjang kinerja para pegawai yang ada di pemerintahan daerah.

“Pemerintah daerah pada saat ini dituntut untuk menggunakan teknologi yang aplikatif,” ujar Taufan Zariansyah selaku Kepala Dinas PUPR Kabupaten Bangkalan saat ditemui oleh Arahjatim.com di kantornya.

Ia juga menambahkan bahwa pemerintah daerah ingin memperbaiki sumber daya manusia yang selama ini dianggap menjadi titik lemah dalam birokrasi di Indonesia, khususnya pemerintah daerah.

“Teknologi ini sebenarnya sudah mulai digunakan oleh daerah lain, bahkan negara lain juga sudah menggunakannya. Kami ingin ada peningkatan kualitas SDM baik itu untuk perencanaan, pengawasan dan pengendalian di dalam pembangunan,” tegasnya

Lebih lanjut ia mengatakan, nantinya ArcGIS digunakan untuk pembuatan peta, cara menyajikan peta, memproses data dari foto udara yang diperoleh dari drone hingga proses dalam suatu data digital dan pengambilan foto dalam jumlah besar.

“Fungsi aplikasi itu nanti bagaimana cara membuat peta, menyajikan peta, bagaimana proses data dari foto udara yang diperoleh dari drone, itu kita prosesing dalam suatu data digital, nanti hasilnya foto bisa langsung tiga dimensi,” tuturnya.

Produk ArcGIS merupakan produk yang mudah berintegrasi dengan berbagai aplikasi Microsoft serta layanannya, yang ditempatkan pada Platform Cloud Azure. Kemampuan ini dapat memelihara aset geospasial dan memiliki kemampuan pemerosesan data besar.

“Ini membuat ASN kita lebih berkembang dan memiliki kompetensi nantinya,” ucap Taufan. (rid/fik)

No More Posts Available.

No more pages to load.