KPU Lumajang Tetapkan Bupati 2018-2023, Thoriq : Saya Tetap Dekat Dengan Rakyat

oleh -
oleh
Pasangan terpilih cabup dan wabup Lumajang, Thoriqul Haq-Indah Amperawati menerima surat keputusan dari Ketua KPU Lumajang, Siti Mudawiyah, dalam rapat pleno terbuka di Gedung Sujono, Rabu (25/07/2018). (Foto: ArahJatim.com/rokhmad)

Lumajang, ArahJatim.com – Pasangan nomor urut satu, Thoriqul Haq-Indah Amperawati resmi ditetapkan menjadi bupati Lumajang periode 2018-2023 oleh KPU Lumajang di Gedung Sujono, Rabu (25/07/2018). dalam rapat pleno terbuka penetapan calon bupati Lumajang terpilih,

Ketua KPU Lumajang, Siti Mudawiyah menjelaskan rapat pleno digelar setelah diketahui tidak ada yang menggugat hasil Pilkada serentak lalu. Diketahui pada Pilbup lalu pasangan Thoriqul Haq – Indah Amperawati berhasil mengungguli pasangan lainnya pada pesta demokrasi tersebut dengan perolehan 246.555 suara atau 42,48% dari total suara sah.

“Alhamdulillah semua pihak mampu menjaga kondusifitas dan keamanan sehingga proses pilkada berjalan dengan lancar,” ujarnya.

arahjatim new community
arahjatim new community

Dalam sambutannya, Thoriq berjanji akan tetap dekat dengan rakyat, karena itu tugas pemerintahan sepenuhnya akan ia serahkan pada wakilnya, Indah Amperawati.

Pasangan terpilih cabup dan wabup Lumajang, Thoriqul Haq-Indah Amperawati melakukan sujud syukur di masjid Agung Lumajang, Rabu (25/07/2018). (Foto: ArahJatim.com/rokhmad)

“Saya akan tetap dekat dengan rakyat, karena tugas pemerintahan saya percaya pada bunda indah karena beliau berpengalaman dalam mengurus organisasi,” ungkapnya saat memberikan sambutan.

“Jika nanti saya mau ya turun saja, gak perlu pengawalan ketat dan serius untuk memastikan warga saya mendapatkan pelayanan terbaik dari pemerintah nantinya,” tambahnya.

Seusai ditetapkan sebagai bupati dan wakil bupati, yang biasa dipanggil  Thoriq-Indah pun langsung melakukan longmarch ke masjid Agung Lumajang untuk melakukan sujud sukur. (rokhmad)

No More Posts Available.

No more pages to load.