Aneh Dan Menggemparkan, Anak Kambing Lahir Kuning

oleh -
oleh

Situbondo, ArahJatim.com – Kejadian langka terjadi pada peternak kambing di Situbondo Jawa Timur. Sebab induk  kambingnya melahirkan anak (cempe) warna kuning pada Sabtu (30/12/2017) malam kemarin. Sang pemilik mengaku kaget, sebab selama belasan beternak baru pertama kali terjadi, terlebih warna tersebut tidak sama dengan indukanya.

Pemilik kambing, Basar, warga Desa Bloro Kec. Besuki Situbondo menunjukan anak kambing warna kuning. (foto: istimewa)

arahjatim new community
arahjatim new community

Basar, 40 tahun, warga Desa Bloro Kecamatan Besuki Situbondo dikejutkan kelahiran cempe  dari salah satu indukan kambingnya. Anak kambing tersebut berwarna kuning pekat. “Biasanya kambing warnanya putih, coklat, hitam dan atau abu-abu,” kata Basar.

Dia menjelaskan, warna tersebut tidak sama dari warna indukan dan pejantanya yang berwarna  putih. “Ini warnanya tidak sama dengan indukan dan pejantanya,” lanjutnya.

Kelahiran tersebut membuat heboh warga sekitar. Mereka tertarik menyaksikan cempe warna  kuning, yang berada di kandang belakang rumah pemilik.

Basar mengaku, sejak mulai mengandung indukan tidak ada tanda-tanda aneh. Kambing diberi makanan seperti biasa, berupa rumput dan makanan tambahan lain, semisal adonan ampas tahu. Lahir, bobot dan tinggi juga normal serta menyusui sendiri.

“Mungkin saja ada kelainan pada bulunya,” duga  Basar yang bekerja sebagai staf administrasi salah satu sekolah menengah tersebut. Dia menganggap kejadian tersebut sebagai anugerah dari Allah SWT. “Semoga sehat, rejeki buat keluarga saya”, harapnya. (run)

No More Posts Available.

No more pages to load.